Pengertian Dan Fungsi Manajemen Keuangan Dalam Perusahaan




Fungsi manajemen keuangan perusahaan adalah aktifitas yang terkait dengan perencanaan dan pengendalian perolehan atau pendapatan serta pendistribusian aset-aset keuangan perusahaan. Aktivitas yang dilakukan perusahaan pada umumnya berhubungan dengan penentuan keputusan investasi jangka panjang, perolehan dan utuk pembiayaan invesatasi tersebut, serta pelaksanaan kegiatan operasional keuangan perusahaan.

Baca Juga : Jasa Pembuatan Tugas Murah dan Berkualitas

Secara umum ada 3 fungsi utama manajemen keuangan dalam suatu organisasi bisnis atau perusahaan antara lain :
·                     Peongorganisasian investasi / penggolongan investasi
·                     Pembelanjaan / distribusi
·                     Kebijakan pembagian dividen.

Brigham dan Coopeland (1990:5) menyatakan bahwa peran manajemen kauangan terdiri dari 3 bidang yang saling terkait yaitu,(1) pasar uang dan pasar modal, atau keuangan makro, yang bersangkut paut dengan banyak topik yang dibahas oleh makro ekonomi, (2) investasi, yang memusatkan pada keputusan perorangan dan lembaga keuangan dalam memilih surat berharga untuk portofolio investasi mereka, dan (3) manajemen keuangan, yang bersangkut paut dengan manajemen perusahaan. Masing-masing bidang ini berinteraksi satu sama lain, sehingga manajemen keuangan perusahaan harus mampu dan sanggup memahami operasi pasar modal dan cara investor menilai surat berharga atau sekuritas.


Belum ada Komentar untuk "Pengertian Dan Fungsi Manajemen Keuangan Dalam Perusahaan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel